7 Manfaat Olahraga Saat Puasa, Bisa Bantu Turunkan Berat Badan

Reporter

Editor

Laili Ira

Ada banyak manfaat olahraga saat puasa, di antaranya bisa mencegah diabetes dan menurunkan berat badan. Berikut penjelasannya.  Foto: Canva
Ada banyak manfaat olahraga saat puasa, di antaranya bisa mencegah diabetes dan menurunkan berat badan. Berikut penjelasannya. Foto: Canva

TEMPO.CO, JakartaIbadah puasa yang berlangsung sekitar 13 jam sering menimbulkan pertanyaan apakah aman jika melakukan olahraga, mengingat dalam kondisi tersebut tidak ada asupan makanan dan minuman.

Kenyataannya, ada banyak sekali manfaat olahraga saat puasa. Di antaranya bisa membantu turunkan berat badan hingga membuat tubuh jadi bugar.  Namun, pastikan untuk memilih waktu dan jenis olahraga yang sesuai agar tidak lemas. 

Artikel berikut ini akan membahas mengenai beberapa manfaat yang akan diperoleh seseorang yang berolahraga saat menjalani ibadah puasa. Simak penjelasannya, ya.

Manfaat Olahraga Saat Puasa

Merangkum dari berbagai sumber, berikut ini terdapat beberapa manfaat berolahraga ketika sedang berpuasa, antara lain:

1. Menjaga Stabilitas Emosi

Yang pertama, olahraga saat berpuasa memiliki dampak positif untuk meningkatkan mood dan menjaga stabilitas emosi. 

Ketika seseorang berolahraga, tubuh akan menghasilkan hormon endorfin yang dikenal sebagai hormon kebahagiaan atau kegembiraan. Endorfin ini membantu mengurangi stres dan meningkatkan perasaan positif. 

Dengan demikian setelah melakukan aktivitas olahraga, seseorang seringkali merasa lebih segar dan pikiran menjadi lebih rileks. Hal ini juga dapat membantu seseorang menghadapi tantangan dalam kegiatan sehari-hari dengan lebih tenang dan positif.

2. Mengurangi Risiko Penurunan Massa Otot

Selanjutnya, berolahraga selama berpuasa juga memiliki manfaat untuk mengurangi risiko penurunan massa otot. 

Para pakar menegaskan pentingnya menjaga tubuh tetap aktif dan terlatih bahkan saat dalam masa puasa untuk menjaga metabolisme tubuh agar tetap berjalan optimal sehingga tubuh tetap dalam kondisi yang prima. 

Sebaliknya, apabila tidak melakukan aktivitas fisik selama puasa dapat menyebabkan dampak buruk bagi otot, metabolisme, hingga keseimbangan hormonal tubuh.

3. Kurangi Stress

Lalu, manfaat selanjutnya yaitu dapat mengurangi tingkat stres. Seringkali saat berpuasa tubuh merasa lemas karena perut kosong ditambah dengan adanya beban kerja sehingga membuat seseorang menjadi rentan terhadap stres

Kondisi stres tersebut tidak hanya berkaitan dengan kesehatan mental, tetapi juga berpotensi menurunkan daya tahan tubuh. Melalui olahraga, seseorang dapat mengurangi beban pikiran dan stress psikologis yang mungkin timbul selama masa puasa. 

Aktivitas fisik ini dapat membantu seseorang mengalihkan perhatian dari pikiran yang tegang serta merangsang produksi hormon endorfin.

4. Meningkatkan Produktivitas

Salah satu manfaat penting dari berolahraga saat berpuasa adalah meningkatkan produktivitas. Tubuh yang sehat dan bugar, ditambah dengan mood yang baik dapat meningkatkan kinerja dan produktivitas baik di lingkungan kerja, di rumah, maupun di tempat lainnya. 

Ketika seseorang sedang berpuasa, perasaan lapar kadang-kadang dapat menyebabkan rasa kantuk dan keinginan untuk bersantai. 

Melalui kegiatan olahraga, seseorang dapat mengatasi rasa kantuk tersebut dengan meningkatkan sirkulasi darah dan merangsang produksi hormon endorfin yang meningkatkan energi dan fokus.

5. Melancarkan Detoksifikasi Tubuh

Manfaat dari berolahraga selama berpuasa juga berkaitan dengan proses detoksifikasi atau pengeluaran racun dari tubuh. 

Pada dasarnya, detoksifikasi terjadi ketika sistem pencernaan bekerja. Namun ketika seseorang sedang dalam masa puasa, sistem pencernaan akan beristirahat, sehingga olahraga memiliki peran yang penting dalam mendukung proses ini.

Melalui aktivitas fisik seperti olahraga ringan, sirkulasi darah dan fungsi kelenjar getah bening dapat dioptimalkan. Hal ini membantu tubuh dalam mengeluarkan racun dan limbah metabolik melalui proses detoksifikasi.

6. Mencegah Diabetes

Salah satu manfaat penting lainnya adalah mencegah risiko diabetes. Saat berbuka puasa, banyak orang cenderung mengonsumsi makanan yang tinggi gula seperti kolak atau es buah. 

Konsumsi gula berlebihan ini dapat meningkatkan risiko terkena diabetes karena menyebabkan lonjakan gula darah. 

Melalui aktivitas olahraga, tubuh dapat meningkatkan produksi insulin, hormon yang bertanggung jawab untuk mengatur kadar gula darah.

7. Menurunkan Berat Badan

Manfaat berolahraga selama berpuasa yang terakhir yaitu membantu menurunkan berat badan. Selama puasa, orang cenderung mengurangi aktivitas fisik dan mungkin makan secara berlebihan saat berbuka sehingga mengakibatkan peningkatan berat badan.

Rutin melakukan olahraga selama berpuasa dapat membantu menjaga fungsi normal organ tubuh. Ketika organ tubuh berfungsi dengan baik, seseorang cenderung mengatur pola makan sesuai dengan kebutuhan tubuh mereka, sehingga mengurangi risiko konsumsi makanan berlebihan.

Selain itu, olahraga juga terbukti efektif dalam membakar cadangan lemak, protein, dan glikogen dalam tubuh untuk diubah menjadi energi. Proses ini membantu menjaga berat badan agar tetap stabil atau bahkan menurunkannya.

Demikian informasi mengenai beberapa manfaat yang dapat diperoleh kita melakukan kegiatan olahraga saat berpuasa. 

Perlu diingat, bahwa waktu dan kegiatan olahraga harus disesuaikan dengan baik atau tidak berlebihan agar ibadah puasa dapat berjalan dengan maksimal dan tubuh tetap berada dalam kondisi yang prima.

GHEA CANTIKA NOORSYARIFA

Pilihan Editor: Olahraga untuk Penderita Penyakit Ginjal Kronis yang Dianjurkan Guru Besar FKUI