TEMPO.CO, Jakarta - Bola susu tak hanya cocok dihidangkan sebagai camilan untuk menemani buka puasa atau sahur. Camilan ini juga sangat cocok untuk menghiasi meja ruang tamu Anda saat Lebaran.
Anak-anak sudah dapat dipastikan akan antusias menyerbu makanan ini ketika berkunjung ke rumah Anda. Keluarga Anda juga dapat menikmati bola susu tersebut di rumah.
Dilansir dari Cookpad, berikut bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat bola susu:
- 220 gram tepung tapioka
- 2 lembar daun pandan
- 100 gram susu bubuk
- 1/4 sendok teh vanili bubuk
- 140 mili kental manis vanila
- Pewarna makanan secukupnya
- Selain itu, tambahkan taburan berupa 2 sendok makan gula halus dan 1 sendok makan susu bubuk.
Cara memasak:
- Sangrai tepung tapioka bersama daun pandan sampai terasa ringan dan daun pandan kering
- Matikan kompor dan biarkan sampai adonan sampai agak dingin
- Campur tepung dengan susu kental manis, vanili bubuk dan susu bubuk hingga menyatu rata. Anda telah menyelesaikan adonan bola susu.
Langkah selanjutnya adalah memastikan adonan tersebut menjadi bentuk bola-bola kecil sesuai keinginan Anda. Hal tersebut dapat dilakukan dengan membagi adonan menjadi empat bagian. Beri masing-masing adonan pewarna sesuai selera. Buat bulatan-bulatan kecil, timbang jika perlu untuk ukuran yang sama, misal 10 gram.
Setelah memastikan setiap bola susu memiliki ukuran yang relatif sama, masukkan bola-bola susu tersebut ke dalam kulkas. Biarkan bola-bola susu mendingin selama 30 menit. Campurkan susu dan gula halus, aduk rata. Gulingkan bola-bola susu ke dalam campuran gula. Tata bola-bola susu tersebut di sebuah wadah. Bola susu siap disajikan.
HAN REVANDA PUTRA
Pilihan Editor: Bola-bola Sereal Coklat Manis yang Yummy