9 Tips Menabung Beli Hewan Kurban, Kumpulkan Uang 8 ribu Per Hari

Reporter

Editor

Laili Ira

Cara menabung 1 juta dalam sebulan. Foto: Canva
Cara menabung 1 juta dalam sebulan. Foto: Canva

TEMPO.CO, JakartaMenabung untuk membeli hewan kurban menjadi salah satu cara agar bisa berkurban di Hari Raya Idul Adha. Sebab bagi umat Muslim, ibadah kurban memiliki makna yang mendalam karena merupakan bentuk kepatuhan serta pengorbanan seorang muslim kepada Allah SWT. Bahkan perintah kurban ada dalam firman Allah di surah Al Kautsar ayat 2.

Pada dasarnya hukum ibadah kurban adalah sunnah muakkad, yaitu ibadah yang sangat dianjurkan sekali. 

Oleh karena itu, bagi Anda yang memiliki niat untuk berkurban di tahun depan, perlu mempersiapkan dananya dari sekarang. Apalagi harga hewan kurban seperti sapi, kambing dan domba tiap tahunnya semakin naik. 

Tips Menabung untuk Beli Hewan Kurban

1. Berdoa dan Bersabar

Berdoalah agar Anda diberi kemudahan dalam menabung dan diberi rezeki yang cukup untuk membeli hewan kurban. Bersabarlah dan jangan mudah menyerah dalam menabung.

2. Tentukan Target dan Anggaran

Tips menabung untuk kurban adalah menentukan jenis hewan kurban yang ingin dibeli, seperti kambing, domba, atau sapi. 

Setelah itu, cari tahu harga pasar dari hewan tersebut. Harga hewan kurban bervariasi tergantung pada jenis, ukuran, dan kualitasnya. Dengan mengetahui perkiraan harga, Anda bisa menetapkan target tabungan. 

3. Buat Rencana Tabungan

Setelah mengetahui target, buatlah rencana tabungan. Misalnya, jika harga kambing yang ingin dibeli sekitar Rp3.000.000 dan Anda berencana membeli hewan kurban dalam waktu satu tahun, maka Anda perlu menabung sekitar Rp250.000 per bulan. 

Dengan membuat rencana tabungan yang jelas, Anda dapat mengatur keuangan bulanan dengan lebih baik.

4. Pisahkan Rekening Tabungan

Agar tabungan untuk hewan kurban tidak terpakai untuk keperluan lain, sebaiknya pisahkan dalam rekening khusus. 

Dengan begitu, Anda tidak akan tergoda untuk menggunakan uang tersebut untuk kebutuhan lain. Beberapa bank juga menawarkan produk tabungan khusus untuk keperluan ibadah, termasuk tabungan kurban, yang bisa dimanfaatkan.

5. Kurangi Pengeluaran Tidak Perlu

Jika Anda benar-benar berniat untuk kurban di tahun depan, tidak ada salahnya untuk mengevaluasi kembali pengeluaran bulanan. 

Misalnya, mengurangi frekuensi makan di luar, mengurangi belanja barang-barang yang tidak terlalu dibutuhkan, atau berhemat dalam penggunaan listrik dan air. Penghematan-penghematan kecil ini bisa berdampak besar pada kemampuan Anda untuk menabung.

6. Manfaatkan Promo dan Diskon

Beberapa toko hewan kurban biasanya menawarkan promo dan diskon menjelang Idul Adha. Manfaatkan promo dan diskon ini untuk mendapatkan harga hewan kurban yang lebih murah tapi tetap terbaik. 

7. Bergabung dengan Kelompok Arisan Kurban

Arisan kurban adalah salah satu cara yang efektif untuk menabung bersama dengan orang lain. Dengan bergabung dalam kelompok arisan kurban, Anda bisa mengumpulkan uang secara berkala bersama dengan anggota kelompok lainnya. 

Pada waktu yang telah disepakati, uang yang terkumpul akan digunakan untuk membeli hewan kurban. Selain mempermudah pengumpulan dana, arisan kurban juga bisa mempererat tali silaturahmi antar anggota kelompok.

8. Cari Penghasilan Tambahan

Jika memungkinkan, carilah penghasilan tambahan untuk membantu Anda menabung lebih cepat. Anda dapat mencari pekerjaan sampingan atau menjual barang-barang yang tidak terpakai.

9. Niat dan Berdoa

Menabung untuk ibadah kurban bukan hanya tentang usaha finansial, tetapi juga tentang niat dan keikhlasan. 

Cobalah untuk memantapkan niat dan tujuan secara jelas mengenai mengapa Anda ingin berkurban. Dengan niat dan tujuan yang jelas, Anda akan lebih termotivasi untuk menabung.

RIZKI DEWI AYU

Pilihan Editor: Kenapa Sapi Menangis Saat Kurban? Ternyata Ini Alasannya