Saran Dokter untuk Ibu Hamil yang Ingin Berpuasa Ramadan

Reporter

Editor

Mila Novita

Ilustrasi ibu hamil. (Unsplash/Suhyeon Choi)
Ilustrasi ibu hamil. (Unsplash/Suhyeon Choi)

TEMPO.CO, Jakarta - Wanita yang sedang hamil sebenarnya diberikan kelonggaran untuk tidak berpuasa dan menggantinya dengan membayar fidyah. Namun, banyak calon ibu yang merasa ingin menjalani ibadah tersebut di Bulan Suci, boleh atau tidak? 

Sebenarnya, wanita hamil diperbolehkan puasa jika kondisi tubuhnya serta janin di dalam kandungan sehat-sehat saja. Tapi harus diingat bahwa ibu hamil membutuhkan asupan nutrisi yang lebih tinggi untuk menjaga kesehatan dan perkembangan janin.

Dokter spesialis kandungan dan kebidanan Ulul Albab mengatakan, ketika sudah dipastikan oleh dokter kebidanannya bahwa kondisi kehamilannya sehat, baik ibunya ataupun bayinya, maka ibu hamil diperbolehkan untuk berpuasa. Tetapi jika ibu hamil mengalami keluhan seperti muntah dan mual yang berlebihan pada trimester awal kehamilan, maka tidak disarankan untuk berpuasa.

Alasan lain yang membuat ibu hamil tidak disarankan berpuasa adalah ketika kondisi janin mengalami pertumbuhan yang terlambat. Begitu juga dnegan kondisi air ketuban yang berkurang, akan tidak disarankan bepuasa. 

Tapi jika semuanya baik-baik saja, pada prinsipnya ibu hamil boleh berpuasa, tentu sebaiknya melakukan konsultasi terlebih dahulu ke dokter ahli kebidanan.

“Berpuasalah seperti orang yang berpuasa, seperti minum yang cukup, berbuka dengan yang manis, jangan berlebihan pada saat makan,” kata Ulul Albab dalam media briefing tentang kaitan oralit dan puasa oleh Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia yang dilakukan secara online, Jumat, 31 Maret 2023. 

Dia menambahkan bahwa pada prinsipnya, cairan yang dibutuhkan ibu hamil setiap hari sekitar 2,5 hingga 3 liter. "Tapi tidak semua dari air, bisa juga dengan mengonsumsi sayuran dan buah-buahan. Itu sudah lebih cukup, yang terpenting ibu hami tidak kekurangan cairan,” ujar Ulul. 

Kalaupun wanita hamil mengalami dehidrasi, dia mengatakan boleh mengomsumsi oralit. Tetapi jika baik-baik saja, dia tidak meyarankan mengkomsumsi oralit. 

DWI NUR AZIZAH

Pilihan Editor: 4 Tips Berpuasa bagi Ibu Hamil

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.