1,6 Persen Warga Muslim di Texas Menyambut Ramadan

Reporter

Keluarga muslim yang tinggal di Amerika Serikat menikmati makanan saat berbuka puasa pada bulan Ramadan di tengah pandemi virus corona atau COVID-19 di Bellevue, Washington, 24 April 2020.   REUTERS/Lindsey Wasson
Keluarga muslim yang tinggal di Amerika Serikat menikmati makanan saat berbuka puasa pada bulan Ramadan di tengah pandemi virus corona atau COVID-19 di Bellevue, Washington, 24 April 2020. REUTERS/Lindsey Wasson

TEMPO.CO, Jakarta - Masyarakat muslim di Texas, antusias menyambut ramadan, yang di Amerika Serikat jatuh pada 2 April 2022. Di wilayah Texas, ada 1,68 persen pemeluk muslim sehingga Islam menjadi agama terbesar kelima di negara bagian itu.

   

Menurut Texas Almanac, Texas telah menjadi rumah bagi 30 ribu umat muslim. Populasi umat Islam di wilayah Forth Worth ada sekitar 4 ribu orang dan 3 ribu orang di Arlington.

Di wilayah Texas, khususnya Dallas-Fort Worth ada sekitar 72 masjid dan 12 tempat solat.

Muzaffar Choudhry menuangkan minuman bagi sejumlah anggota Komunitas Muslim Ahmadiyya ketika acara berbuka puasa bersama, Selasa 15 Juli 2014, di Masjid Bait ul Naseer, di Hallandale Beach, Florida, Amerika Serikat. AP/Wilfredo Lee

Masyarakat muslim di Texas menjalani ibadah puasa ramadan hari pertama pada Sabtu, 2 April 2022 dan akan berakhir pada Minggu, 1 Mei 2022. Jatuhnya bulan ramadan berbeda-beda setiap tahun karena ditentukan berdasarkan posisi bulan.

Puasa di bulan ramadan adalah satu dari lima rukun Islam. Puasa hukumnya wajib bagi pemeluk Islam yang sudah mencapai usia balig.

Selain menahan untuk tidak makan dan minum, mereka yang berpuasa juga tidak boleh melakukan aktivitas seksual mulai fajar hingga magrib.

Sebelum memulai puasa sehari penuh, umat muslim akan bersantap sahur. Di Texas, sahur dimulai sekitar pukul 5 pagi dan waktu berbuka puasa (iftar) jatuh pada pukul 8 malam.   

Sumber: star-telegram.com

Baca juga: Masjid yang Kerap Viral, Masjid Jogokariyan Yogyakarta Berusia 55 Tahun

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.