Lebaran, Ini Tarif Tol dari Jakarta - Surabaya

Ruas jalan tol Surabaya-Porong. TEMPO/Abdi Purmono
Ruas jalan tol Surabaya-Porong. TEMPO/Abdi Purmono

TEMPO.CO, Jakarta - Mudik Lebaran  tahun ini berbeda dengan tahun lalu, sejumlah ruas tol yang tengah dibangun akan difungsikan sehingga dapat digunakan bagi para pemudik.

Tim Bisnis Indonesia: Liputan Lebaran Jelajah Jawa Bali (LLJJB) 2017 tak mau melewatkan momen mudik Lebaran. Berangkat dari Jakarta hingga saat ini, Jumat, 23 Juni 2017, berada di Surabaya, berapa tarif tol yang dikeluarkan?


Dari Jakarta, Tim LLJJB 2017 melalui tol Semanggi dengan biaya Rp 9.000. Lalu menuju Cikarang Utama - Cikopo Rp 15.000 dan Cikopo Palimanan Rp 96.000.

Tarif tol juga dikenakan di ruas Palimanan-Kanci Rp 11.500, Kanci-Pejagan Rp 24.000, dan Pejagan-Brebes Timur Rp 20.000.

Dari Brebes Timur, dapat melewati jalan tol fungsional atau darurat hingga Gringsing, Kendal dan tak dikenakan tarif alias gratis.

Apabila tak ingin melewati jalan fungsional tersebut, juga dapat melewati jalan nasional atau Pantai Utara Jawa.

Dari Kendal lalu menuju Semarang melalui jalan nasional. Setelah itu dari Semarang dilanjutkan melalui tol Semarang-Bawen dengan tarif Rp 13.500.

Setelah itu dilanjutkan di ruas tol Bawen-Salatiga yang fungsional. Setelah dari Salatiga, tim LLJJB melintasi jalan nasional menuju Solo.

Dari Solo, melanjutkan ke arah Ngawi ke ruas tol fungsional Solo-Ngawi lalu dilanjutkan jalan nasional hingga Madiun. Dari Madiun hingga Nganjuk melintasi jalan tol fungsional.

Dari Kertosono menuju Mojokerto dikenakan tarif Rp 10.000. Namun dari ruas ini, hanya dua seksi yang beroperasi seksi 1 Bandar-Jombang 14,70 km (operasi) dan seksi 3 Mojokerto Barat-Utara 5 km (operasi)

Sementara untuk 3 seksi tersebut masih fungsional. Dari Mojokerto hingga Surabaya melewati tol dengan tarif Rp 15.500.

Total biaya yang dikeluarkan dari Jakarta hingga Surabaya Rp 203.500

Namun, apabila menggunakan uang elektronik, Jasa Marga memberikan diskon 20 persen pada ruas dimilikinya. Sementara, PT Lintas Marga Sedaya juga memberikan diskon 10 persen.

BISNIS.COM