TEMPO.CO, Jakarta - Setiap Ramadan, Kartika Putri sering merasa sedih. "Aku kangen sama Olga," ujar Karika Putri dengan wajah sedih. Kartika Putri salah satu artis yang menjadi sahabat Olga Syahputra yang meninggal pada 2015 lalu.
Baca: Kartika Putri Sedih Belum Bisa Jenguk Julia Perez
Kartika Putri hampir selalu berbuka puasa bersama Olga Syahputra. Olga Syahputra, kata dia, adalah contoh sahabat yang sangat peduli. "Dia selalu mengumpulkan sahabat-sahabatnya untuk buka puasa bareng-bareng," kata Kartika Putri mengenang.
Beberapa kali Kartika Putri sama-sama membintangi program bersama kakak Billy Syahputra itu. Memasuki tahun ketiga bulan Ramadan tanpa Olga Syahputra, Kartika Putri masih sering dikirimi video berisi dokumentasi kebersamaannya dengan Olga Syahputra.
"Beberapa teman ada yang kirim foto beliau, video zaman kita bersama dulu," ucap Kartika Putri lirih.
Meski sang sahabat sudah pergi, Kartika Putri tak pernah berhenti untuk mengirimkan doa untuk Olga Syahputra. "Semoga dia bahagia di surga," kata Kartika Putri berharap.