Awal Ramadan, Mobil Bekas Mulai Diburu

Penjualan mobil bekas. TEMPO/Eko Siswono Toyudho
Penjualan mobil bekas. TEMPO/Eko Siswono Toyudho

TEMPO.CO, Yogyakarta - Meski baru awal bulan puasa atau Ramadan 2017, para pencari mobil bekas sudah mulai gerilya. Ada yang untuk keperluan pribadi pada Lebaran, ada yang akan dijual kembali.

Di sepanjang Jalan Magelang, Yogyakarta, tepatnya di sekitar kantor studio TVRI, banyak yang menawarkan mobil bekas. Mobil yang paling dominan adalah jenis multi purpose vehicle (MPV).

“Kalau menjelang Lebaran, para penjual pun sering kehabisan persediaan mobil bekas. Kami juga bekerja sama dengan jasa pembiayaan keuangan untuk bisnis jual-beli mobil bekas ini,” kata Chandra Sidik, Head of Marketing & PR Carmudi.co.id, situs daring dan luring tentang otomotif, Minggu, 28 Mei 2017.

Baca juga: Cara Jemaat Tarekat Syattariyah Menentukan Awal Ramadan

Meski saat ini banyak bermunculan mobil murah atau low cost green car (LCGC), para konsumen mobil bekas justru memburu MPV jenis Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia. Selain bisa muat tujuh penumpang, mobil ini tergolong pasaran, suku cadang mudah didapat, dan orang Indonesia sudah familiar.

Salah satu stan penjualan mobil bekas di Carcentro, Jalan Magelang, Yogyakarta, pada bulan lalu saja penjualan bisa meningkat 100 persen. Menjelang Lebaran, bisa dipastikan penjualan meningkat drastis.

“Pembeli mulai ramai mencari mobil bekas,” kata Jojon, salah satu pemilik show room mobil bekas.

Untuk keperluan mudik, daripada para pemudik menyewa mobil, mereka pilih membeli mobil bekas. Toh seusai Lebaran jika butuh uang dan tidak banyak menggunakan mobil, bisa dijual kembali.

Pada Januari-Februari 2017, penjualan mobil bekas tergolong sepi. Belum tentu satu dealer mobil bisa menjual dua mobil bekas. Namun, mulai Maret, para pemburu mobil bekas sudah menggeliat.

Membeli mobil bekas tergolong punya seni tersendiri. Jika mobil baru, semua komponen sudah standar dari pabrik dan dikontrol oleh teknisi yang disediakan. Semuanya standar pabrik dan dipastikan tokcer. Namun, membeli mobil bekas harus cek sendiri semuanya, dari bodi, mesin, dan aksesori mobil.

“Ada seninya tersendiri jika mau membeli mobil bekas. Bawa teman yang tahu mesin lebih aman,” kata Hernawan, salah satu calon pembeli MPV, menjelaskan tip membeli mobil di awal Ramadan 2017.

MUH SYAIFULLAH