5 Tip Agar Kulit Lembap Saat Ramadan  

Lemon. Wikipedia.org
Lemon. Wikipedia.org

TEMPO.COJakarta - Selama Ramadan, kulit cenderung lebih mudah dehidrasi. Apalagi jika berpuasa selama musim panas, kulit kering tak dapat terhindarkan. Bagaimana trik agar kulit tetap terhidrasi selama Ramadan?

Dilansir dari Al Arabiya, Kamis, 18 Juni 2015, berikut ini tip dan trik agar terhindar dari kulit kering selama Ramadan.

1. Minum air putih
Minumlah air putih yang banyak saat sahur dan buka puasa. Hindari jus, soda, dan kopi. Kafein bisa memicu dehidrasi. Sebaiknya minum air infus lemon, mentimun, dan mint. Anda akan mendapatkan vitamin B1, B2, B3, B5, B6, asam folat, vitamin C, magnesium, fosfor, dan kalium.

2. Perawatan kulit
Melembapkan kulit selama bulan Ramadan sangat penting karena kulit kehilangan kelembapan akibat kurangnya hidrasi saat puasa. Cobalah secara teratur menggunakan pelembap kulit, dan jangan lupa merawat lingkar mata karena selama Ramadan pola tidur Anda akan berubah. 

3. Hindari make-up berlebihan
Hindari memakai make-up yang banyak pada siang hari, seperti alas bedak dan concealer. Kombinasi dari sinar matahari yang kuat dengan make-up tebal dapat membahayakan kulit. Sebaiknya gunakan tabir surya. Jika ingin memakai make-up pada siang hari, cobalah memakai BB krim dan lip balm dengan SPF saja.

4. Nano spray
Semprotkan ke seluruh wajah, ini akan mendinginkan kulit dan melembapkan wajah Anda.

5. Konsumsi serat
Jika Anda berbuka puasa, pastikan mendapat serat dan antioksidan seperti kacang-kacangan dan biji-bijian. 

RINA ATMASARI

IKUTI: TEMPO HADIAH RAMADAN 2015