Serunya Ngabuburit Ala Pengguna Motor Gede

Seorang pecinta motor besar dari Harley Davidson Club Indonesia-Surabaya, dengan mengenakan kostum berwarna merah muda, melintas di antara puluhan motor Harley Davidson saat kampanye kepedulian kanker payudara di halaman Mall Grand City Surabaya, Minggu (27/10). Puluhan pecinta motor Harley Davidson bersama Yayasan Kanker Indonesia dengan mengenakan baju berwarna merah muda melakukan konvoi sebagai bentuk ajakan kepada masyarakat untuk peduli terhadap penderita kanker payudara. TEMPO/Fully Syafi
Seorang pecinta motor besar dari Harley Davidson Club Indonesia-Surabaya, dengan mengenakan kostum berwarna merah muda, melintas di antara puluhan motor Harley Davidson saat kampanye kepedulian kanker payudara di halaman Mall Grand City Surabaya, Minggu (27/10). Puluhan pecinta motor Harley Davidson bersama Yayasan Kanker Indonesia dengan mengenakan baju berwarna merah muda melakukan konvoi sebagai bentuk ajakan kepada masyarakat untuk peduli terhadap penderita kanker payudara. TEMPO/Fully Syafi


Sejak pagi buta mereka sudah gagah dengan seragam lengkap ala pengguna motor besar, kaca mata hitam, jaket kulit, dan sepatu boots gagah. Inge terlihat maskulin ketika mengendarai motor besarnya. Dari Tanjung Priok, mereka akan menumpang kapal laut selama tiga hari ke Manado. Setiba di sana, mereka akan menjajal tak hanya jalanan tapi juga nuansa Ramadan di sana.

Pada 2012, Inge mendirikan Chapter Indonesia dari klub motor gede Asia Tenggara Women on Wheels. Kepada Tempo ia mengaku, kegiatan ngabuburit klub motor ini tak melulu jalan-jalan. "Dalam waktu dekat klub kami juga mau mengadakan bakti sosial," ujar Inge. Rencana itu akan digelar sepulang ia dari Manado. Ia mengaku, kegiatan baksos selama Ramadan menjadi rutinitas wajib para klub motor. (Baca juga: Ini Bus yang Melayani Mudik di Terminal Pulogebang )

M. ANDI PERDANA