Malam Ini, Puncak Arus Balik di Pulogadung

Sejumlah penumpang telah tiba pada arus balik di terminal Cicaheum, Bandung, Jawa Barat, Kamis (23/8). TEMPO/Aditya Herlambang Putra
Sejumlah penumpang telah tiba pada arus balik di terminal Cicaheum, Bandung, Jawa Barat, Kamis (23/8). TEMPO/Aditya Herlambang Putra

TEMPO.CO, Jakarta - Puncak arus balik di Terminal Pulogadung, Jakarta Timur, diperkirakan terjadi pada malam ini, Ahad 26 Agustus 2012. Menurut petugas Terminal Pulogadung, Ferri S, peningkatan jumlah kendaraan dan penumpang yang tiba dari luar kota sudah terasa sejak pagi hingga sore ini.

Total armada dan penumpang yang tiba mulai pukul 08.00 WIB sampai 14.00 WIB sebanyak 247 bus dan mengangkut 10.869 penumpang. "Kemungkinan besar puncaknya malam ini," kata Ferri S saat ditemui Tempo di terminal, Ahad, 26 Agustus 2012.

Jika dibandingkan dengan hari-hari sebelumnya, tingkat kedatangan penumpang hari ini memang melonjak jauh. Kemarin saja atau H+5 Lebaran, jumlah penumpang tiba sebanyak 17.099 penumpang. Pada shift pertama (pukul 08.00-14.00) total penumpang yang datang sebanyak 8.427 penumpang. Penumpang ini diangkut oleh 216 armada. Sedangkan pada hari sebelumnya total penumpang yang datang sebanyak 171 armada dengan 5.987 penumpang.

Hingga H+5 Lebaran, jumlah penumpang yang datang ke Jakarta melalui Terminal Pulogadung tidak sebanyak tahun sebelumnya. Pada H+1 dan H+2 Lebaran total penumpang sebanyak 8.072 dan 7.292 orang.

Angka ini memang beranjak naik menjadi 11.543 penumpang pada H+3 Lebaran, 15.831 penumpang pada H+4 Lebaran, dan 17.099 penumpang pada H+5 Lebaran. Secara keseluruhan, sebanyak 59.837 orang yang datang ke Jakarta seusai Lebaran melalui Pulogadung.

WAYAN AGUS P