Tangerang Selatan Waspadai Sampah Pasca Lebaran

TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo
TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo

TEMPO.CO , Tangerang Selatan: Pemerintah Kota Tangerang Selatan mewaspadai peningkatan volume sampah lebaran. Sebab, volume sampah di wilayah pemekaran Kabupaten Tangerang itu selama masa perayaan hari raya Idul Fitri dipastikan meningkat.

”Kami telah menyiapkan langkah antisipasi dan kebijakan penanganan terkait masalah sampah saat musim libur hari raya Idul Fitri ini,” ujar Wakil Wali Kota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie, Selasa, 21 Agustus 2012.

Menurut Benyamin, pihaknya telah menyiapkan bak penampungan sampah (amrol) di titik-titik penumpukan sampah seperti pasar-pasar tradisional yang ada di Tangerang Selatan seperti pasar Ciputat, Cimanggis, Serpong, dan Jombang. "Di setiap pasar akan disiapkan tiga unit bak amrol,” katanya.

Benyamin mengatakan seluruh amrol-amrol yang diletakkan di pasar tradisional dan permukiman warga setelah penuh akan langsung diangkut pesapron (tenaga pengangkut sampah) yang akan ditempatkan di sepanjang koridor Serpong, Pamulang, Ciputat, dan Bintaro. Prosedur ini dilakukan untuk menghindari terjadinya penumpukan sampah.

Benyamin mengatakan, peningkatan volume sampah saat lebaran terjadi karena pola konsumsi masyarakat pada saat hari raya Idul Fitri cukup tinggi.

JONIANSYAH

Berita lain:
Gadis Ini Beruntung Diselamatkan Pangeran William

''Kado'' Lebaran dari Samir Nasri dan kawan-kawan 

Lawan Everton, Van Persie Belum Tentu Jadi Starter

Hakim Heru Pernah Satu Perkara Dengan Bos KPK

Mau Donor Darah, Malah Kehilangan Xenia