Jamaah An-Nadzir Berlebaran Besok  

Ribuan umat Islam melaksanakan Sholat Ied di Jalan Kramat Raya, Jakarta, (30/8). Sebagian umat telah melaksanakan Shalat Idul Fitri 1432 H lebih awal satu hari yang telah di tetapkan oleh pemerintah. TEMPO/Subekti
Ribuan umat Islam melaksanakan Sholat Ied di Jalan Kramat Raya, Jakarta, (30/8). Sebagian umat telah melaksanakan Shalat Idul Fitri 1432 H lebih awal satu hari yang telah di tetapkan oleh pemerintah. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Gowa - Jemaah An Nadzir Gowa menetapkan tanggal 1 Syawal 1433 Hijriah jatuh pada hari Jumat, 17 Agustus 2012.

“Berdasarkan tanda-tanda yang ada, Insya Allah, Kamis, 16 Agustus 2012 pukul 11.00 Wita sudah terjadi pergantian bulan dari Ramadan ke Syawal,” kata pimpinan jemaah An Nadzir Gowa, Ustaz Lukman, Rabu, 15 Agustus 2012.

Menurut dia, perkiraan pergantian bulan terjadi pada siang hari karena bulan akhir Ramadan akan terbit sekitar pukul 05.30 Wita. “Selain melakukan perhitungan, kami juga akan menuju Kecamatan Galesong untuk melihat kondisi air pasang tertinggi,” ujar Ustaz Lukman.

Lukman mengungkapkan, pada hari ini jemaah An Nadzir akan tetap berpuasa, tapi hanya sampai pada pukul 11.00 Wita. Sebab, pada waktu tersebut menurut perhitungan jemaah An Nadzir, bulan sudah berganti. “Sehingga 1 Syawal otomatis jatuh pada hari Jumat tanggal 17 Agustus,” kata Ustaz Lukman.

Seharusnya jemaah An Nadzir yang bermukim di Kelurahan Mawang, Kecamatan Bontomarannu, melaksanakan Salat Id pada Jumat pagi. “Tapi karena bertepatan dengan perayaan kemerdekaan Republik Indonesia, maka kami menunda Lebaran hingga hari Sabtu,” kata Ustaz Lukman.

Penundaan pelaksanaan shalat Id ini karena menghormati umat muslim yang turut berjuang dalam meraih kemerdekaan Republik Indonesia. “Tidak menjadi masalah jika kami melaksanakan Lebaran pada hari Sabtu. Meskipun demikian, pada Kamis dan Jumat, kami sudah tidak melaksanakan puasa lagi,” ujarnya.

Hingga kini komunitas jemaah An Nadzir yang bermukim di Kelurahan Mawang terdiri lebih dari 100 kepala keluarga. Seperti tahun tahun sebelumnya, jemaah An Nadzir akan melaksanakan salat Id di lapangan An Nadzir yang berlokasi di Kelurahan Mawang. 

Sebelumnya jemaah An Nadzir menetapkan tanggal 1 Ramadan 1433 Hijriah pada hari Kamis, 19 Juli 2012. Pada tahun ini jemaah An Nadzir melaksanakan puasa selama 29 hari.

MUHAMMAD YUNUS

Berita Ramadan lainnya:
Mangkir Kerja Usai Lebaran, PNS Kena Sanksi Gaji

Puncak Arus Mudik, Jalur Baru Gentong Dibuka

Jalur Alternatif Mudik Subang Rusak Parah

Jelang Lebaran, XL Bersiap Hadapi Lonjakan Trafik

Puncak Mudik, Motor Dilarang Lewat Cikampek-Jomin