Barack Obama Gelar Buka Puasa Bareng

Presiden AS Barack Obama berbicara saat makan malam dalam acara buka puasa bersama dengan sejumlah warga Muslim di Gedung Putih di Washington, 10 Agustus 2012. REUTERS / Yuri Gripas
Presiden AS Barack Obama berbicara saat makan malam dalam acara buka puasa bersama dengan sejumlah warga Muslim di Gedung Putih di Washington, 10 Agustus 2012. REUTERS / Yuri Gripas

TEMPO.CO, Washington - Presiden Amerika Serikat Barack Obama menggelar jamuan buka puasa bersama untuk warga muslim di Gedung Putih, Jumat malam, 11 Agustus 2012. Undangan yang hadir antara lain anggota Kongres yang juga beragama Islam, Andre Carson dan Keith Ellison, diplomat dari berbagai negara berpenduduk mayoritas Islam, dan pemimpin komunitas Muslim American.

Acara buka puasa ini digelar di Ruang Makan Gedung Putih. Ini merupakan buka puasa bersama keempat yang digelar Obama. Acara ini meneruskan tradisi yang dimulai sejak Presiden Bill Clinton, dan dilanjutkan Presiden George W. Bush.

Dalam sambutannya, Obama mengatakan serangan terhadap kelompok agama tertentu di Amerika merupakan serangan terhadap seluruh warga Amerika. Dan serangan itu tidak boleh terjadi di Amerika.

“Warga Amerika tidak boleh takut akan keamanannya saat beribadah,” ujar Obama. “Setiap warga Amerika berhak beribadah secara terbuka dan bebas sesuai kepercayaan mereka masing-masing.”

Obama juga memuji keberanian yang ditunjukkan muslim perempuan saat pergolakan di Arab atau Arab Spring beberapa waktu lalu di Libya, Tunisia, dan Mesir.

AP| TSE

Berita lain:
Rhoma Irama Ancam Penyebar Ceramahnya

Rhoma Irama Dicekal MNC Grup?

Lolos Uji Emisi, Mobil Esemka Siap Produksi

Konflik PSSI Memanas Lagi

Korban Pemukulan Jelambar Bukan Pendukung Foke

Panwaslu Lindungi Pelapor dari Gugatan Rhoma