Begini Cara Beli Tiket Kapal Laut Lewat Aplikasi Ferizy

Editor

Nurhadi

Pengendara mobil antre saat akan memasuki Kapal Roro di Dermaga 3 Pelabuhan Bakauheni Lampung Selatan, Lampung, Minggu, 9 Juni 2019. Direktur Utama PT ASDP Ira Puspa Dewi menyatakan jumlah pemudik roda empat yang sudah melakukan penyebErangan ke pulau Jawa sudah mencapai 38.110 mobil atau 38 persen. ANTARA
Pengendara mobil antre saat akan memasuki Kapal Roro di Dermaga 3 Pelabuhan Bakauheni Lampung Selatan, Lampung, Minggu, 9 Juni 2019. Direktur Utama PT ASDP Ira Puspa Dewi menyatakan jumlah pemudik roda empat yang sudah melakukan penyebErangan ke pulau Jawa sudah mencapai 38.110 mobil atau 38 persen. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Bagi Anda yang ingin mudik menggunakan transportasi kapal laut, kini pembelian tiket bisa dilakukan secara online melalui aplikasi Ferizy dan situs resminya. Lantas, bagaimana cara melakukan pembelian tiket secara online melalui Ferizy? 

Dilansir dari laman Ferizy, berikut cara yang bisa Anda lakukan:

  • Download aplikasi Ferizy di ponsel Anda
  • Kemudian, buat akun atau login dengan alamat e-mail Anda
  • Pilih jadwal keberangkatan, jenis layanan, dan jenis golongan kendaraan atau penumpang
  • Klik "pesan", lalu cari jadwal
  • Isi data pemesan seluruh calon penumpang, lalu pilih "lanjutkan"
  • Pilih "Konfirmasi pemesanan"
  • Selanjutnya, lakukan pembayaran, bisa melalui ATM, LinkAja, Scan QRIS, Alfamart, Indomaret, Yomart Group, Kantor Pos, Pegadaian, dan mobile banking.
  • Setelah selesai melakukan pembayaran, e-ticket akan dikirim ke alamat e-mail pembeli.

Selain lewat aplikasi, pemesanan tiket kapal online juga bisa dilakukan melalui situs resmi Ferizy. Berikut langkah-langkahnya:

  • Buka aplikasi Browser di ponsel Anda
  • Klik laman https://www.ferizy.com/ pada kolom pencarian
  • Setelah masuk situs Ferizy, buat akun atau login menggunakan alamat e-mail Anda
  • Pilih pelabuhan asal dan pelabuhan tujuan
  • Pilih kelas layanan dan jenis pengguna jasa
  • Berikutnya, ceklis pernyataan syarat dan ketentuan jadwal masuk pelabuhan (check in)
  • Isi jumlah penumpang
  • Klik "Cari Jadwal"
  • Pilih "Pesan Tiket"
  • Isi data pemesanan penumpang
  • Lalu, klik "Lanjutkan" untuk proses pembayaran
  • Pilih metode pembayaran yang tersedia, seperti ATM, LinkAja, Scan
  • QRIS, Alfamart, Indomaret, Yomart Group, Kantor Pos, Pegadaian, atau mobile/internet banking
  • Setelah selesai melakukan pembayaran, e-ticket akan dikirim ke alamat e-mail pembeli.

Perlu untuk diketahui, sebelum naik kapal cetak boarding pass di vending machine untuk pejalan kaki atau loket untuk kendaraan yang tersedia di pelabuhan. Hanya bisa dilakukan dengan memasukan kode booking atau scan QR code yang tertera di e-ticket yang telah Anda pesan tadi.

Pilihan Editor: Ferizy, Cara Gampang Beli Tiket Kapal ASDP