Jenis Barang yang Diminati kala Ramadan - Lebaran dan Alasan Pilih Kredit

Reporter

Ilustrasi belanja / masyarakat kelas menengah. ANTARA/Puspa Perwitasari
Ilustrasi belanja / masyarakat kelas menengah. ANTARA/Puspa Perwitasari

TEMPO.CO, Jakarta - Ramadan adalah momen spesial bagi masyarakat Indonesia dalam menjalankan berbagai aktivitas, mulai dari kegiatan keagamaan hingga sosial-kemasyarakatan. Masyarakat cenderung mengalokasikan lebih banyak dana untuk memenuhi kebutuhan seperti zakat, buka puasa bersama, makanan,hingga belanja aneka kebutuhan dalam periode Ramadan hingga Lebaran 2023.

PT Home Credit Indonesia, perusahaan pembiayaan berbasis teknologi, melakukan survei terhadap lebih dari 1.300 responden pada Februari 2023 melalui aplikasi My Home Credit. Survei tersebut mengungkap responden belanja sejumlah barang di Ramadan seperti pakaian, gawai, elektronik, rumah tangga, furnitur, dan sebagainya. Survei juga menunjukkan responden tidak hanya mengandalkan uang tunai namun juga mempertimbangkan menggunakan layanan pembiayaan atau kredit untuk membeli berbagai barang.

VP Brand & Marketing Strategy Home Credit Indonesia, Martha Grashiana, menjelaskan responden memilih pembiayaan barang dengan berbagai alasan terkait pengelolaan pengeluaran, di mana 58 persen responden beralasan memilih pembiayaan untuk mengelola arus kas keuangan pribadi, menyimpan uang tunai untuk dana darurat atau ditabung (35 persen), serta melengkapi kebutuhan dana untuk membeli barang yang dibutuhkan (30 persen). 

Alasan pilih kredit
Selain alasan pengaturan pengeluaran, responden juga memilih pembiayaan barang atau kredit dengan alasan berbagai kemudahan yang ditawarkan oleh perusahaan pembiayaan kepada pelanggan. Salah satu alasannya adalah proses yang cepat dan mudah (54 persen), tenor yang cocok (54 persen), pengalaman yang baik dengan pembiayaan barang sebelumnya (50 persen), promo yang atraktif (39 persen), dan sebagainya.

Martha menambahkan dalam survei tersebut terungkap responden cenderung lebih memilih saluran belanja offline dengan porsi 54 persen seperti toko-toko di pusat perbelanjaan modern atau pasar tradisional, untuk belanja berbagai barang seperti gawai, peralatan elektronik rumah tangga, furnitur, kebutuhan dasar seperti beras, dan sebagainya. Sementara itu, sebanyak 46 persen responden cenderung lebih memilih saluran pembelian online seperti e-commerce, media sosial, laman resmi produk, atau saluran lain untuk melakukan transaksi.

“Berangkat dari kebutuhan masyarakat atas pembiayaan barang tersebut, Home Credit menghadirkan program spesial bernama Promo Ngabuburit.  Dalam program yang berlaku sepanjang Ramadan ini, masyarakat yang menggunakan layanan Home Credit berkesempatan untuk mendapatkan ratusan hadiah menarik setiap hari. Program spesial selama Ramadan ini bertujuan untuk semakin memudahkan masyarakat dalam memenuhi kebutuhannya,” kata Martha.

Pilihan Editor: 3 Variasi Resep Ketupat Sayur

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.