Anwar Ibrahim Bagi THR untuk 3,4 Juta Warga Malaysia, dari PNS sampai Petani

Reporter

Editor

Yudono Yanuar

Perdana Menteri Malaysia Yang Mulia Dato' Seri Anwar Ibrahim menjawab pertanyaan media seusai pertemuannya bersama Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono. Twitter/Anwar Ibrahim
Perdana Menteri Malaysia Yang Mulia Dato' Seri Anwar Ibrahim menjawab pertanyaan media seusai pertemuannya bersama Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono. Twitter/Anwar Ibrahim

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Malaysia menyiapkan anggaran RM1,572 miliar atau sekitar Rp5,3 triliun lebih bagi 3,46 juta warga dalam bentuk Bantuan Keuangan Khusus Idul Fitri yang akan disalurkan pada 17 April 2023.

Wakil Menteri Keuangan Ahmad Maslan mengatakan, penerima bantuan terdiri dari pegawai pemerintah, pensiunan pemerintah, petani padi, petani karet kecil, nelayan, dan relawan.

"Sebanyak 1,4 juta pegawai negeri kelas 56 ke bawah termasuk pegawai kontrak akan menerima RM700 atau sekitar Rp2,3 juta. Satu juta pensiunan pemerintah termasuk veteran akan menerima RM350," katanya setelah mengunjungi kantor pusat Bank Simpanan Nasional (BSN), seperti dikutip dari FMT, Kamis, 6 April 2023.

Ahmad mengatakan, 850.000 petani padi, petani karet kecil dan nelayan masing-masing menerima RM200.

Adapun untuk relawan, sebanyak 213.000 orang yang terdiri dari relawan dari Departemen Relawan Malaysia (Rela), Pasukan Pertahanan Sipil, polisi dan relawan pemadam kebakaran juga menerima THR masing-masing RM300.

Sebelumnya, Perdana Menteri Anwar Ibrahim mengumumkan THR kepada PNS dan pensiunan pemerintah saat menyampaikan APBN 2023 pada 24 Februari 2023.

FMT

Pilihan Editor Menlu Arab Saudi dan Iran Bertemu di China, Pertama dalam 7 Tahun