Bersiap Puasa Ramadan, Simak Saran Dokter untuk Pasien Penyakit Jantung

Reporter

Ilustrasi makanan manis (pixabay.com)
Ilustrasi makanan manis (pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Tinggal beberapa saat lagi kita memasuki Ramadan 2023. Anggota Perhimpunan Dokter Spesialis Kardiologi Indonesia (PERKI) Aditya Agita Sembiring mengimbau penderita penyakit jantung menghindari menu makanan yang mengandung gula berlebih selama Ramadan.

“Kalau jantung, yang jelas saya (sarankan) untuk hindari makanan bersantan, misal rendang, apalagi pas Ramadan," kata Aditya.

Spesialis jantung dan pembuluh darah konsultan kardiologi pediatrik itu mengatakan makanan bersantan tinggi kandungan gula. Apalagi biasanya disantap dengan makanan pendamping seperti nasi yang juga tinggi kandungan gula.

Pilih gula alami dari buah
Dia mengatakan akan lebih baik jika penderita penyakit jantung lebih memilih buah-buahan yang mengandung gula alami. Selain itu, hal terpenting saat menjalankan ibadah puasa adalah mengontrol porsi makan. Saat berpuasa, perut memang akan menyusut sehingga porsi makan yang mampu diterima pun akan lebih sedikit. 

Oleh sebab itu, sebaiknya jangan memaksakan porsi besar, terutama saat berbuka puasa. Aditya menambahkan jenis makanan yang paling mengenyangkan dan tahan lama adalah protein karena lebih lama dicerna, berbeda dengan makanan tinggi gula yang juga tinggi kalori namun tidak bisa menahan lapar dalam waktu lama.

Pilihan Editor: Meriahkan Ramadan 2023 Bersama Kerabat dengan Pesan WhatsApp

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung.