Auto2000 Tebarkan Promo Mobil Baru Jelang Ramadan dan Lebaran

Reporter

Dealer Toyota - Auto2000. (Auto2000)
Dealer Toyota - Auto2000. (Auto2000)

TEMPO.CO, Jakarta - Auto2000 telah menyiapkan sejumlah promo dalam setiap pembelian mobil baru jelang bulan Ramadan dan Lebaran 2023. Ini pun diklaim menjadi momen yang tepat bagi masyarakat Indonesia untuk membeli mobil baru.

Terlebih saat ini pemerintah telah memberikan pelonggaran bagi umat muslim yang ingin melakukan mudik pada Lebaran 2023. Maka dari itu, Auto2000 memberikan program menarik agar konsumen bisa menikmati mudik dengan mobil baru.

Informasi tersebut disampaikan langsung oleh Aftersales Business Division Head Nur Imansyah Tara dalam keterangan resminya. Dirinya mengatakan bahwa setiap pelanggan bisa langsung mengunjungi dealer Auto2000 terdekat untuk menikmati promo Ramadan.

“Urusan Toyota Lebih Mudah, kami memberikan kemudahan kepada AutoFamily untuk memiliki dan perawatan mobil Toyota. Apalagi dalam waktu dekat kita akan menyambut bulan Ramadan dan Lebaran,” kata dia dalam rilis yang diterima Tempo.co.

Promo yang bisa didapatkan pelanggan adalah program Spektakuler Leasing Package For Veloz, Avanza, Rush, & Raize. Konsumen yang melakukan pembelian model-model tersebut secara kredit melalui ACC dan TAF, maka akan mendapatkan DP rendah mulai dari 10 persen, gratis asuransi 2 tahun, spesial low rate DP 25 persen, biaya admin gratis, dan New Package DP 25 persen.

Selain itu, Auto2000 juga menghadirkan promo menarik bertajuk Special Package All New Agya. Dalam program ini konsumen bisa menerima DP rendah sebesar 15 persen dan gratis biaya administrasi untuk pembelian All New Agya.

Bukan hanya menyediakan promo pembelian saja, Auto2000 juga memberikan program layanan servis jelang Ramadan dan Lebaran 2023. Salah satunya adalah T-Care, yang menawarkan biaya jasa servis gratis dan bebas biaya suku cadang sampai servis ke-7.

Konsumen juga bisa menerima dua liter TMO Synthetic setelah melakukan servis mobil setiap enam bulan. Lalu ada juga diskon jasa 20 persen dan parts 5 persen untuk penggantian kopling, kaki-kaki, hingga baterai atau accu.

Pilihan Editor: Lebaran 2023 Bisa Capai 123,8 Juta Pemudik, Didominasi Pengguna Mobil

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto