Timnas Futsal Indonesia Dapat Libur Lebaran Sebelum ke SEA Games 2022

Reporter

Timnas Futsal Indonesia. (pssi.org)
Timnas Futsal Indonesia. (pssi.org)

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas futsal Indonesia mendapatkan jatah libur Lebaran atau Hari Raya Idul Fitri di tengah pemusatan latihan nasional menuju SEA Games 2022 Vietnam. Asisten pelatih Timnas futsal Indonesia, Sayan Karmadi, mengatakan libur diberikan sebanyak 2 hari.

"Pemain tanggal 1 (Mei 2022) masih latihan sore. Tanggal 2 dan 3 mereka libur dan tanggal 4 sudah kembali latihan, pagi dan sore," kata Sayan, Jumat, 29 April 2022.

Timnas futsal Indonesia dijadwalkan akan berangkat ke SEA Games 2021 yang dimulai pada 11 Mei 2022. Mereka saat ini sedang menjalani pemusatan latihan di Surabaya sejak 18 April 2022. Meski demikian, Sayan belum bisa memastikan kapan tim akan ke Vietnam.

Para pemain, kata dia, memilih untuk fokus berlatih. "Kemungkinan tanggal 7 ke Jakarta, lanjut ke Vietnam, tapi masih belum pasti. Bisa jadi 6, 7, atau 8 Mei," tutur Sayan.

"Yang jelas, sekarang kami memilih fokus berlatih sampai ada kabar pastinya. Sudah ada yang mengurus soal itu (keberangkatan)," kata dia.

Pelatnas Timnas futsal Indonesia diikuti oleh 19 pemain. Selepas Piala AFF Futsal 2022, memang ada lima pemain tambahan yang dipanggil untuk ikut Pelatnas. Mereka adalah Muhammad Nizar, Reza Gunawan, Muhammad Syaifullah, Subhan Faidasa, dan Samuel Eko.

Pada SEA Games 2022, Timnas futsal Indonesia bakal bertemu empat tim, yakni Vietnam, Myanmar, Malaysia, dan Thailand. Mereka merupakan tim yang tampil juga di Piala AFF Futsal 2022.

Baca: Manajer: Timnas Futsal Indonesia Akan Berangkat ke SEA Games 2022