Mudik Lebaran 2022, Berikut Daftar Tol yang Menerapkan Ganjil Genap dan One Way

Reporter

Editor

Nurhadi

Foto udara sejumlah kendaraan melintasi gerbang tol saat pemberlakuan 'Contraflow' di jalan tol Jakarta-Cikampek, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, Kamis 28 April 2022. Pemberlakuan 'Contraflow' yang dimulai dari kilometer 47 ruas jalan tol Jakarta-Cikampek tersebut sebagai langkah untuk mengurangi kepadatan lalu lintas arus mudik Lebaran 2022. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Foto udara sejumlah kendaraan melintasi gerbang tol saat pemberlakuan 'Contraflow' di jalan tol Jakarta-Cikampek, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, Kamis 28 April 2022. Pemberlakuan 'Contraflow' yang dimulai dari kilometer 47 ruas jalan tol Jakarta-Cikampek tersebut sebagai langkah untuk mengurangi kepadatan lalu lintas arus mudik Lebaran 2022. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Jelang lebaran 2022, pemberlakuan sistem ganjil genap dan sistem satu arah atau one way system di jalan tol dilakukan untuk mencegah kemacetan selama arus mudik dan arus balik. Ketentuan itu berlaku bagi pengendara dengan kendaraan pribadi maupun transportasi umum.

Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub, Budi Setiyadi, menyebut rekayasa lalu lintas yang diterapkan di masa mudik akan diberlakukan mulai 28 April hingga 1 Mei 2022. Sementara untuk arus balik akan diberlakukan mulai 6 hingga 9 Mei 2022.

“Kementerian Perhubungan akan membantu Polri menerapkan kebijakan ini di lapangan. Peraturan yang kita siapkan bukan semata dari Kemenhub, tapi untuk merespons permintaan Dirlantas Polda, Kepala Dinas Perhubungan di Provinsi, maupun Kepala Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD),” kata dia, Jumat, 22 April 2022.

Berikut adalah jadwal dan lokasi penerapan kebijakan ganjil genap-one way di ruas jalan tol selama masa mudik lebaran 2022:

Arus Mudik

  1. Kamis, 28 April 2022
    Pukul 17.00 - 24.00 satu arah genap dari KM 47 Tol Jakarta-Cikampek sampai KM 414 gerbang Tol Kalikangkung
  2. Jumat, 29 April 2022
    Pukul 07.00 - 24.00 WIB satu arah ganjil dari KM 47 Tol Jakarta-Cikampek sampai KM 414 gerbang Tol Kalikangkung
  3. Sabtu, 30 April 2022
    Pukul 07.00 - 24.00 WIB satu arah genap dari KM 47 Tol Jakarta-Cikampek sampai KM 414 gerbang Tol Kalikangkung
  4. Minggu, 1 Mei 2022
    Pukul 07.00 -12.00 WIB satu arah ganjil dari KM 47 Tol Jakarta-Cikampek sampai KM 414 gerbang Tol Kalikangkung

Arus Balik

  1. Jumat, 6 Mei 2022
    Pukul 14.00 - 24.00 WIB satu arah genap dari gerbang Tol Kalikangkung KM 414 sampai KM 47 Tol Jakarta-Cikampek
  2. Sabtu, 7 Mei 2022
    Pukul 07.00 - 24.00 WIB satu arah ganjil dari gerbang Tol Kalikangkung KM 414 sampai KM 47 Tol Jakarta-Cikampek
  3. Minggu, 8 Mei 2022
    Pukul 07.00 - 24.00 WIB satu arah genap dari gerbang Tol Kalikangkung KM 414 sampai KM 47 Tol Jakarta-Cikampek
  4. Senin, 9 Mei 2022
    Pukul 00.00 - 03.00 WIB satu arah ganjil dari gerbang Tol Kalikangkung KM 414 sampai KM 47 Tol Jakarta-Cikampek

RISMA DAMAYANTI

Baca juga: Jadwal Lengkap Ganjil Genap dan One Way di Jalan Tol Selama Mudik Lebaran