Curi-curi Mudik, Ridwan Kamil: Sudah 22 Ribu Kendaraan Diputar Balik

Petugas kepolisian mencegat beberapa pemudik bersepeda motor untuk menuju penyebrangan saat masa larangan mudik Lebaran di jalan Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali, Kamis 6 Mei 2021. Selain petugas gabungan TNI-Polri, Dishub dan Satpol PP memaksa para pemudik yang nekat akan menyebrang untuk putar balik. Johannes P. Christo
Petugas kepolisian mencegat beberapa pemudik bersepeda motor untuk menuju penyebrangan saat masa larangan mudik Lebaran di jalan Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali, Kamis 6 Mei 2021. Selain petugas gabungan TNI-Polri, Dishub dan Satpol PP memaksa para pemudik yang nekat akan menyebrang untuk putar balik. Johannes P. Christo
 

“Gak usah menyiasati karena nanti cape sendiri. Semua potensi-potensi yang ke arah zona mudik itu di tutup. Contohnya yang paling ramai itu di Priangan itu ke arah Tasik-Garut itu di Gentong juga sudah dilakukan penyekatan luar biasa,” kata Ridwan Kamil.

Ridwan Kamil mengatakan, pemudik di zona aglomerasi juga akan menjadi sasaran pelarangan. “Sudah diputuskan aglomerasi itu di izinkan hanya kegiatan produktivitas. Orang tinggal di Cimahi, kerja di Bandung, tidak akan di razia, tidak akan disekat, tapi tidak boleh dijadikan alasan untuk mudik,” kata dia.

Menurut dia, Satgas akan menjaring pemudik lokal di zona aglomerasi. “Kami dari Satgas akan melakukan upaya, juga memilih-milah mana yang terlihat beberengkes (membawa barang), gayanya mau mudik juga kita larang. Mudik intinya kita larang, tidak ada istilah mudik lokal, kita koreksi. Semua jenis mudik, mau di aglomerasi, inter-kota, inter-provinsi itu juga dilarang,” kata dia.

Ridwan Kamil mengatakan, pasar-pasar dan Mall juga sudah di instruksikan untuk melakukan pembatasan kapasitas. “Pasar-pasar, mall itu harus betul-betul konsisten membatasi kapasitas. Silakan berbelanja untuk kebutuhan, tapi kapasitas itu harus disiplin, sesuai aturan rata-rata di 50-an persen,” kata dia.

BACA: Ada yang Nekat Mudik Berbekal Surat PHK di Terminal Pulogebang

 

AHMAD FIKRI