PT KAI Daop Madiun: Dua Kali Kejadian Anak Tertabrak Kereta Saat Ngabuburit

Warga melihat kereta api melintas di kawasan Stasiun KA Madiun, Jawa Timur, Ahad, 18 April 2021. Kawasan stasiun dan jalur perlintasan kereta api seringkali dijadikan sebagai lokasi untuk menanti berbuka puasa atau ngabuburit oleh warga. ANTARA/Siswowidodo
Warga melihat kereta api melintas di kawasan Stasiun KA Madiun, Jawa Timur, Ahad, 18 April 2021. Kawasan stasiun dan jalur perlintasan kereta api seringkali dijadikan sebagai lokasi untuk menanti berbuka puasa atau ngabuburit oleh warga. ANTARA/Siswowidodo

Patroli dilakukan setiap pagi setelah salat subuh dan sore menjelang waktu berbuka puasa untuk membubarkan masyarakat yang berkumpul dan beraktivitas di sekitar jalur KA.

"Petugas Polsuska akan melakukan "sweeping" di jalur-jalur yang berpotensi menjadi tempat kerumunan warga untuk ngabuburit," katanya.

Karena itu, pihaknya mengimbau masyarakat untuk tidak beraktivitas di sekitar jalur KA. Juga bagi para orang tua agar mengingatkan anak-anaknya supaya tidak bermain di sekitar rel.

Hal itu, selain mengganggu perjalanan kereta PT KAI, juga membahayakan nyawa anak-anak dan warga itu sendiri.

BACA: Jelang Larangan Mudik Dimulai, Begini Kondisi Pergerakan Penumpang Kereta KAI