Sandiaga Uno Pastikan Stok Pangan Ramadan Aman

Reporter

Editor

Suseno

Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menginspeksi stok pangan strategis menjelang bulan Ramadan dan Hari Raya Lebaran di Pasar Induk Kramatjati, Jakarta Timur, Jumat, 4 Mei 2018. TEMPO/Syafiul Hadi
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menginspeksi stok pangan strategis menjelang bulan Ramadan dan Hari Raya Lebaran di Pasar Induk Kramatjati, Jakarta Timur, Jumat, 4 Mei 2018. TEMPO/Syafiul Hadi

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan stok pangan memasuki bulan Ramadan dijamin aman. "Posisinya aman dan insya Allah tak ada gejolak," ujar Sandiaga di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur, Jumat, 4 Mei 2018.

Sandiaga menggelar inspeksi ke Pasar Induk Kramat Jati guna melihat stok pangan strategis mendekati bulan puasa. Ia didampingi perwakilan dari Kementerian Perdagangan, Kementerian Pertanian, Kementerian Koordinator Perekonomian, Badan Urusan Logistik, dan Bank Indonesia.

Menurut Sandiaga, bahan pangan dapat dipastikan aman selama Ramadan hingga memasuki hari raya Lebaran. Dia juga mengecek kesiapan distribusi serta pasokan bahan pangan. "Masyarakat Jakarta tak usah khawatir karena harga semua terjangkau dan terjamin," katanya.

Sandiaga menuturkan stok beras saat ini mencapai 44 ribu ton di Pasar Induk Cipinang. Sedangkan, untuk bawang dan cabai, stok mencapai 120 ton per harinya. "Kami juga harapkan harga daging dalam posisi aman," ucapnya.

Sandiaga Uno telah membentuk tim khusus untuk memantau stok dan harga pangan menjelang Ramadan secara real time. "Semua alat komunikasi aktif 24 jam untuk koordinasi dan eksekusi langsung kalau ada gangguan," tuturnya.