Foto Hari Ini, Jalan Sudirman hingga Jalan Tikus Saat PPKM Darurat

Selasa, 6 Juli 2021 23:30 WIB

Mobil ambulans melintas di jalan Sudirman saat masa PPKM Darurat, di Jakarta, Selasa, 6 Juli 2021.
Beberapa ruas jalan protokol di Jakarta terpantau sepi karena adanya penyekatan di beberapa titik akses menuju Ibu Kota saat masa PPKM Darurat. TEMPO/Muhammad Hidayat

Mobil ambulans melintas di jalan Sudirman saat masa PPKM Darurat, di Jakarta, Selasa, 6 Juli 2021. Beberapa ruas jalan protokol di Jakarta terpantau sepi karena adanya penyekatan di beberapa titik akses menuju Ibu Kota saat masa PPKM Darurat. TEMPO/Muhammad Hidayat

Sejumlah petugas meyiapkan ruang isolasi bagi pasien Covid-19 berstatus orang tanpa gejala di Kantor Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan, Kebayoran Baru, Selasa, 6 Juli 2021. Daya tampung ruang isolasi yang berada di lantai 2 dan 3 Gedung Blok B-C tersebut sebanyak 250 orang. TEMPO/Hilman Fathurrahman W

Sejumlah petugas meyiapkan ruang isolasi bagi pasien Covid-19 berstatus orang tanpa gejala di Kantor Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan, Kebayoran Baru, Selasa, 6 Juli 2021. Daya tampung ruang isolasi yang berada di lantai 2 dan 3 Gedung Blok B-C tersebut sebanyak 250 orang. TEMPO/Hilman Fathurrahman W

Calon penumpang kereta api Jayabaya berbincang dengan petugas di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Selasa, 6 Juli 2021. PT Kereta Api Indonesia Daop 1 Jakarta mencatat terjadi penurunan penumpang keberangkatan jarak jauh lebih dari 60 persen pada masa PPKM Darurat. TEMPO/Tony Hartawan

Calon penumpang kereta api Jayabaya berbincang dengan petugas di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Selasa, 6 Juli 2021. PT Kereta Api Indonesia Daop 1 Jakarta mencatat terjadi penurunan penumpang keberangkatan jarak jauh lebih dari 60 persen pada masa PPKM Darurat. TEMPO/Tony Hartawan

Pedagang membakar degan atau kelapa muda untuk minuman kesehatan di Desa Pandantoyo, Kediri, Jawa Timur, Selasa, 6 Juli 2021. Degan bakar yang dipercaya mampu meningkatkan imunitas tubuh tersebut mampu terjual sebanyak 80 buah per hari karena banyak diburu warga saat pandemi Covid-19. ANTARA/Prasetia Fauzani

Pedagang membakar degan atau kelapa muda untuk minuman kesehatan di Desa Pandantoyo, Kediri, Jawa Timur, Selasa, 6 Juli 2021. Degan bakar yang dipercaya mampu meningkatkan imunitas tubuh tersebut mampu terjual sebanyak 80 buah per hari karena banyak diburu warga saat pandemi Covid-19. ANTARA/Prasetia Fauzani

Warga negara Rusia berinisial EB dihadirkan saat konferensi pers kasus pemerasan di Polda Bali, Denpasar, Selasa, 6 Juli 2021. EB mengaku sebagai anggota Interpol untuk memeras dan mengancam korbannya yaitu seorang pengusaha asing asal Uzbekistan yang tinggal di Bali sehingga korban ketakutan dan menyerahkan sebanyak 22 unit sepeda motor serta uang sebesar Rp121 juta kepada tersangka. ANTARA/Fikri Yusuf

Warga negara Rusia berinisial EB dihadirkan saat konferensi pers kasus pemerasan di Polda Bali, Denpasar, Selasa, 6 Juli 2021. EB mengaku sebagai anggota Interpol untuk memeras dan mengancam korbannya yaitu seorang pengusaha asing asal Uzbekistan yang tinggal di Bali sehingga korban ketakutan dan menyerahkan sebanyak 22 unit sepeda motor serta uang sebesar Rp121 juta kepada tersangka. ANTARA/Fikri Yusuf

Suasana lalu linta Jalan Putri Tunggal saat masa PPKM Darurat, di Depok, Selasa, 6 Juni 2021. Warga memilih melintasi jalan tikus untuk menghindari penyekatan selama PPKM Darurat. TEMPO/Subekti

Suasana lalu linta Jalan Putri Tunggal saat masa PPKM Darurat, di Depok, Selasa, 6 Juni 2021. Warga memilih melintasi jalan tikus untuk menghindari penyekatan selama PPKM Darurat. TEMPO/Subekti


1 dari Gambar